Menghemat baterai ponsel terlebih untuk pobsel android tentu bukanlah suatu hal yang sulit. Dengan modal ketekunan dan mampu mengopersikan beebrapa pengaturan tertentu ponsel Android Anda bisa membuat ponsel Android menjadi lebih awet dari segi baterai.
Terlalu banyak dan menumpuknya fitur atau aplikasi yang menunjang ponsel Android merupakan salah satu penyebab cepat ngedrop dan hang-nya baterai. Beberapa sistem operasi dari Andoroid yang mengubah komunikasi mobile dan PDA membuat beberapa fitur terbuka secara otomatis, dan hal inilah yang memicu cepat habisnya dan tidak awetnya baterai. Adapun beberapa tips ampuh menghemat baterai pada ponsel Android adalah sebagai berikut:
- Cari tahu bagian telepon Anda yang mana yang menggunakan presentase terbesar dari baterai pada menu setting > about phone > bateray use.
- Buatlah Android Anda hanya menggunakan layanan 2G jika memang layanan 3G tidak dibutuhkan untuk akses data secara tinggi, namun pastikan masih memiliki akses ke Wifi dan EDGE untuk memudahkan Anda akses data sewaktu-waktu. Hal ini bisa dilakukan dengansetting > wireless >controls > mobile networks > use only 2G networks.
- Kecerahan layar perlu untuk Anda kurangi dengan masuk perintah setting > sound & display > brightness.
- Gunakan latar belakang hitam untuk perangkat layar Android yang menggunakan AMOLED. Hal ini bisa menghemat kebutuhan baterai karena gradasi warna yang ditawarkan tujuh kali lebih hitam dari gambar biasanya.
- Cobalah untuk setting screen timeout layar dalam waktu yang sesingkat mungkin. Semakin sedikit waktu yang digunakan untuk mematikan layar maka semakin sedikit pula kebutuhan baterainya.
- Masuk menu setting > wireless controls > wifi or get the Wireless setting free app, untuk mematikan aplikasi nirkabel yang menyedot banyak kebutuhan baterai.
- Bluetooth yang tidak diperlukan wajib untuk matikan, selain mengamankan ponsel Anda dari bahaya kiriman data atau aplikasi tidak dikenal dari sekitar hal ini juga bisa menghemat baterai. Masuklah menu setting > wireless controls > bluetooth, atur aktif atau tidaknya.
- Menghemat baterai bisa Anda lakukan dengan mematikan GPS dengan masuk menu setting >security & location > enable GPS satelites. Ketika kebutuhan navigasi tidak diperlukan setiap saat, maka mematikan GPS adalah langkah tepat dalam progam menghemat baterai Android.
- Matikan fungsi getar pada ponsel Anda karena setiap getaran pada ponsel Anda akan memerlukan daya yang lebih maka Andapun perlu mengatur getar dengan masuksetting > sound && display > phone vibrate.
- Hindari kebiasaan tetap membuka aplikasi yang berjalan sendiri tanpa Anda menggunakannya seperti aplikasi pada jejaring sosial yang tetap berjalan dan memberitahu setiap aktivitas di dalamnya.
Di atas merupakan tips ampuh menghemat baterai pada ponsel Android. Pada dasarnya tips ini juga bisa digunakan pada ponsel jenis lain. Selamat mencoba dan dapatkan kepuasan hemat baterai pada ponsel Android sehingga tidak merepotkan Anda untuk mencharger baterai dengan jarak waktu yang singkat.
No comments:
Post a Comment