Tuesday, July 7, 2015

Cara Mudah Unduh Video Facebook di Android


Sebagai pengguna aktif Facebook dan juga pemilik ponsel Android, mungkin kamu bertanya-tanya apakah ada cara untuk mengunduh video-video Facebook yang muncul di linimasa kamu. Ini agar kamu bisa menontonnya bolak-balik tanpa harus terkoneksi ke Internet.
Bisa kok. Facebook memang tidak menawarkan tautan langsung untuk mengunduh video, tapi kamu bisa mengunduh video Facebook pada ponsel Android-mu. Pakai saja app pihak-ketiga yang bernama MyVideoDownloader. Ada di Play Store dan gratis.
MyVideoDownloader for Facebook merupakan app utama untuk mengunduh video dari Facebook-mu ke perangkat Android. Pakainya juga mudah. Kamu bisa mengunduh sebarang video dari Facebook. Video-video yang di-like take, shared dan unggah oleh kamu dan teman-temanmu juga bisa diunduh dengan app ini. Kamu juga boleh mengunduh video dari pages dan grup yang kamu sukai.
Ini dia cara pakai MyVideoDownloader for Facebook:
1. Unduh dan instal MyVideoDownloader for Facebook dari Play Store.
2. Setelah terinstal, buka app dan login-lah ke akun Facebook-mu.
3. Sapukan jemari ke kanan untuk mengakses menu. Pada menu, pilih ‘News Feed’ untuk mencari video-video yang ingin kamu unduh.
myvideodownloader1
4. Begitu menemukan video yang kamu sukai, tap pada ikon centang kecil di sebelah video yang ingin kamu unduh dan tekan ikon download di ujung kanan atas layar.
myvideodownloader2
5. Video yang kamu unduh secara default akan disimpan ke kartu SD ponselmu. Namun kamu bisa memilih untuk SD card eksternal dari menu Setting.

Blokir Notifikasi Yang Mengganggu di Facebook Mobile Android



Facebook banyak memberikan kebebasan pengguna dalam mengatur apa saja yang bisa ditampilkan. Sayangnya, pengaturan terlengkap hanya bisa dilakukan melalui versi desktopnya saja. Sedangkan penggguna aplikasi Facebook dari perangkat mobile akan kesulitan karena tidak semua konfigurasi ditampilkan sama atau disediakan selengkap seperti pada versi desktop tersebut. Meski demikian masih ada beberapa pengaturan yang tetap bisa dilakukan dari aplikasi versi mobile.
Game Request
Bagi kamu yang merasa sebal dengan adanya notifikasi berupa game request, bisa menonaktifkannya melalui cara berikut ini:
  • Masuk ke akun Facebook. Pada tampilan awal (News feed), tekan More(ikon berlambang 3 garis di pojok kanan atas).
  • Pada Help & Settings, pilih App Settings. Geser ke bawah sampai kamu temukan pilihan Application requests. Hilangkan tanda centang untuk mematikannya.
request
Notifikasi ulang tahun
Terkadang pertemanan yang kamu miliki tidak semuanya merupakan teman atau orang yang dikenal. Jika pertemanan telah mencapai jumlah yang banyak dan tiap orang yang tidak kamu kenal menampilkan notifikasi ulang tahun mereka, hal ini bisa cukup mengganggu. Untuk mematikannya, lakukan cara ini.
  • Pada tampilan awal (News feed), tekan More (ikon berlambang 3 garis di pojok kanan atas). Geser ke bawah dan pada Help & Settings, pilih Account Settings>Notification. Pada pilihan Birthdays, hilangkan tanda centang untuk mematikannya.
birthday
Blokir teman
Jika memiliki salah seorang teman yang dirasa sering mengirimkan post yang mengganggu, blokir saja.
  • Tekan More (ikon berlambang 3 garis di pojok kanan atas). Pada Help & Settings, pilih Account Settings>Blocking. Pada halaman ini ketikkan nama atau alamat email orang yang hendak diblokir pada kolom Block. Dan jika dikemudian hari  ingin membuka kembali akses blokir tersebut, tinggal masuk ke halaman ini dan pilih Unblock pada orang yang dimaksud.
Notifikasi dari game/aplikasi
Tidak ingin menerima notifikasi dari game atau aplikasi yang ada, matikan saja dengan cara berikut ini:
  • Pada halaman utama, tekan More (ikon berlambang 3 garis di pojok kanan atas). Geser ke bawah pilihan yang ada ke Help & Settings. Tekan Account Settings>Notifications. Tekan Notifications from apps. Halaman ini akan menampilkan seluruh aplikasi yang terpasang beserta pengaturan notifikasi yang bakal tampil. Jika ingin mematikan notifikasinya, tinggal hilangkan tanda centang pada piilhan yang diinginkan.
aplikasi
Hilangkan posting yang mengganggu
Saat melihat atau mendapatkan posting yang mengganggu, kamu bisa mengatur agar Facebook menghilangkan atau menyembunyikannya agar post tersebut tidak ditampilkan lagi di masa datang.
  • Pada postingan tersebut, tekan ikon tanda panah ke bawah yang terletak di sisi kanan nama user tersebut. Nantinya akan tampil pilihan seperti I don’t wanna see this, Unfollow, Hide all, atau Turn On/Off, dan kamu bisa memilihnya sesuai keinginan.
Hentikan posting teman tanpa memutus pertemanan
Sering mendapatkan curhatan menyebalkan berupa posting dari teman yang kamu miliki dan ingin mematikannya tanpa memutus pertemanan? Jika iya, lakukan hal ini.
  • Masuk ke profile page yang bersangkutan, pada bagian atas tekan tombol Following dan tombol tersebut akan berubah menjadi Unfollowing. Selanjutnya kamu tidak akan lagi mendapatkan notifikasi postingan dari user tersebut.
Meniadakan seluruh notifikasi
Apakah kamu Sama sekali ingin membersihkan tampilan akun Facebook tanpa ada notifikasi? Tentu saja bisa.
  • Masuk ke akun Facebook. Pada tampilan awal (News feed), tekan More(ikon berlambang 3 garis di pojok kanan atas). Pada Help & Settings, pilihApp Settings. Cari pilihan Notifications, hilangkan tanda centang jika ingin mematikan fitur ini.
notifications